Rahmat Dermawan Fasilitasi Peningkatan Jalan Usaha Tani Muara Jawa Ulu

Muara Jawa, Prediksi.co.id- Kelompok tani di Jalan Nusantara Muara Jawa Ulu. Kabupaten Kukar akhirnya bernafas lega, setelah bertahun-tahun tidak memiliki akses untuk pergi ke kebun. Kini telah memiliki jalan sepanjang 1,6 KM. 

Rahmat Dermawan sebagai fasilitator masyarakat dengan Pemkab Kukar, memastikan peningkatan jalan usaha tani dikerjakan dengan baik. Dan berefek langsung kepada kemudahan dan kesejahteraan para petani.

"Para petani di Jalan Nusantara ini datang ke saya, keresahannya di tidak adanya jalan untuk ke kebun. Selama ini menyusuri hutan dengan berjalan kaki, berkilo-kilo meter jauhnya, membawa karung, pupuk, hasil panen, semua melewati medan berat,"ungkap staf Wakil Bupati Kukar ini kepada media di sela kunjungannya, Rabu (14/12/2022).

Hal ini juga, menurut kader PDI Perjuangan Kutai Krtanegara ini , adalah bentuk hadirnya pemerintah dalam pemerataan pembangunan di seluruh Kukar. Apalagi, hampir setengah (42%) masyarakat Kukar berprofesi sebagai petani. Sudah sepatutnya mendapat perhatian lebih.

Ketua KTNA Muara Jawa Ulu Achmad Furqon berteri makasih kepada Pemkab Kukar, atas program peningkatan jalan usaha tani yang di fasilitasi Rahmat Dermawan. Akhirnya bisa merasakan kemudahan akses. "Para petani di tiga kelompok tani yang aktif di jaka Nusantara menjadi lebih semangat, dulu kita bingung saat panen, susah aksesnya,"ungkapnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama