Bangun 4 UPTD Perdagangan, Optimalkan Layanan di Pasar


Kukar, Prediksi.co.id- Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus melakukan inovasi dalam upaya meningkatkan layanan dalam pengelolaan pasar sebagai bagian dari pembangunan infrastruktur ekonomi lokal. Berbagai langkah strategis telah dilakukan untuk memperbaiki fasilitas pasar, meningkatkan kualitas layanan, serta memberdayakan para pedagang pasar di wilayah tersebut.


Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kutai Kartanegara (Kukar) merencanakan untuk membentuk empat Unit Pelaksanaan Teknis Dinas (UPTD) perdagangan. Empat UPTD ini akan dibangun di lokasi yang berbeda, yakni di Pasar Tangga Arung, Pasar Mangkurawang, Pasar Loa Kulu dan Pasar di Samboja.


Proposal pembentukan UPTD ini juga sudah diajukan pada tahun 2024 ini. Selanjutnya Disperindag akan melakukan penempatan personel dan penyegaran pasar, termasuk perbaikan fasilitas untuk mendukung kegiatan jual beli para pedagang.


“Kualitas pasar akan meningkat melalui UPTD. Sehingga, pengelolaan pasar bisa dioptimalkan,” ujar Plt Kepala Disperindag Kukar, Sayid Fathullah.


Pasar yang dikelola oleh UPTD ini juga diharapkan dapat menjadi model bagi pasar yang lainnya. Baik dalam hal penataan, kebersihan, fasilitas, keamanan maupun kenyamanan.


Pedagang yang berjualan di pasar dianggap penting sebagai motivasi bagi pedagang yang berjualan di trotoae atau pinggir jalan.


“Dengan pengelolaan yang baik, pasar akan menjadi bersih dan nyaman seperti pusat perbelanjaan. Sehingga, dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) melalui peningkatan jumlah pengunjung dan pedagang,” terangnya.


Dengan berbagai upaya yang dilakukan dalam peningkatan layanan dalam pengelolaan pasar, Kabupaten Kutai Kartanegara diharapkan dapat meningkatkan daya saing pasar lokal, meningkatkan kesejahteraan para pedagang, serta memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat Kukar secara keseluruhan. Ke depan, peran semua pihak yang terlibat diharapkan terus terjaga untuk mewujudkan pasar yang lebih modern, efisien, dan berdaya saing di Kabupaten Kutai Kartanegara. (Adv Diskominfo Kukar/Di/Le)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama