Semakin Macet, Komisi III DPRD Kaltim Usulkan Bangun Fly Over


Samarinda, Prediksi.co.id – Macet yang semakin hari semakin bertambah membuat Ketua Komisi III DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang, mengusulkan pembangunan jembatan layang atau flyover di ruas MT Haryono-Teuku Umar, dekat Kantor DPRD Kaltim.

Faktanya kemacetan lalu lintas di simpang empat Karang Paci itu cukup parah dan menjadi pemandangan dilihat setiap hari. Apalagi pada jam-jam sibuk seperti pagi hari dan waktu petang.

Veridiana menerangkan, kemacetan lalu lintas di daerah tersebut menghubungkan Jalan M Said, Jalan Teuku Umar, Jalan MT Haryono, serta Jalan Tengkawang.

Apalagi, kata dia lagi kemacetan semakin parah semenjak ditutupnya akses Jalan Nusyirwan Ismail (Ring Road II) oleh masyarakat karena belum mendapat ganti rugi dari pemerintah. Imbasnya, kendaraan bermuatan besar terpaksa melintas di jalur lapis ketiga ini pula.


“Tidak sedikit kendaraan besar melintas seperti truk dan kontainer. Hal ini sangat mengganggu aktivitas pengendara yang sudah biasa menggunakan Jalan Teuku Umar dan MT Haryono. Bahkan membahayakan keselamatan masyarakat,” ucapnya, Jumat (24/3/2023).

Sepatutnya pemerintah menyikapi persoalan ini, Legislator Fraksi PDI Perjuangan ini menambahkan hal ini untuk kelancaran lalu lintas di simpang empat Karang Paci. Terlebih, Kota Samarinda sudah terlalu padat lalu lintasnya.

“Kita ini lapis tiga. Nah lapis empat itu Ring Road. Ini jalur truk-truk dari Pelabuhan dan Palaran. Tapi ketika jalur itu ditutup, semua melewati jalan yang ada di depan kita,” jelasnya.

Akan hal tersebut, Veridiana mengusulkan kepada Pemprov Kaltim agar bisa segera menyusun rencana pembangunan jalan flyover yang menghubungkan Jalan MT Haryono-Teuku Umar.

“Saya rasa sangat layak dibangun flyover untuk membantu Jalan M Said. Karena Jalan M Said juga sangat padat. Bahkan terkenal di Samarinda itu macetnya sangat luar biasa. Apalagi di dalam sana banyak perumahan, tembusan juga menuju Ring Road dan alur ke Tenggarong,” ungkapnya. (Di/Le/ADV/DPRD Kaltim)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama