Pulau Kumala Akan Dibangun Wahana Bermain Hingga Waterboom, Upaya Tarik Kembali Minat Wisatawan

Foto : Pulau Kumala Kabupaten Kutai Kartanegara.

Tenggarong, Prediksi.co.id - Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) hingga kini terus berupaya meningkatkan pengembangan objek wisata yang ada di Kukar. Salah satunya yaitu pengembangan pada objek wisata unggulan Pulau Kumala. 

Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono mengatakan bahwa tempat wisata yang pernah menjadi destinasi unggulan bagi Kukar tersebut dulu memiliki beberapa wahana bermain seperti Kereta Gantung dan Sky Tower. Namun, beberapa tahun belakangan, Pulau Kumala sudah mulai mengalami penurunan jumlah pengunjung yang datang. 

Oleh karena itu, Sunggono berharap destinasi wisata Pulau Kumala segera dibenahi dan diperbaiki agar menjadi objek wisata unggulan lagi di Kukar.

“Minat wisatawan untuk ke Pulau Kumala mulai menurun. Ini Harus dijadikan Pekerjaan Rumah yang harus diselesaikan oleh Pemkab Kukar terkhusus Dispar,” ucap Sunggono, Rabu (03/05/2023).

Ia mengungkapkan bahwa untuk menambah sarana bermain di dalam Pulau Kumala, Pemkab Kukar akan segera membangun Waterboom.

“Kita akan bangun sarana bermain salah satunya Waterboom,” jelas Sunggono.

Selain wahana bermain, Pulau Kumala juga akan dibangun tempat penginapan atau cottage bagi para wisatawan yang datang dari luar daerah Kukar.

Kemudian rencana pembangunan jembatan penyebrangan untuk kendaraan wisatawan juga akan segera dibangun, hal tersebut dilakukan untuk mempermudah akses mobilisasi ke dalam Pulau Kumala.

“Semoga rencana ini, dalam waktu dekat bisa segera direalisasikan,” pungkasnya. (Ki/Le/Adv)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama