Pemkab Kukar Beri Bantuan, Ini Reaksi Nelayan Anggana

Kutai Kartanegara , Prediksi.co.id- Para nelayan di Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara, mengucapkan rasa syukur yang mendalam, atas bantuan yang telah mereka terima setelah bertahun-tahun menantikan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Kukar.

"Alhamdulillah Terima kasih kami merasa bahagia gembira sekali artinya mendapatkan bantuan dari Bapak Wakil H. Rendi, terimakasih banyak." Ungkap salah satu nelayan dalam sesi tanya jawab penyaluran bantuan perikanan beberapa waktu lalu.

Ungkapannya itu mencerminkan kegembiraan dan rasa terima kasih yang dirasakan oleh seluruh komunitas nelayan di Anggana.

Kelompok nelayan ini telah terbentuk sejak tahun 2004, namun baru kali ini mereka mendapat bantuan yang sangat dinantikan. 

"Selama 2004 kelompok kami terbentuk, baru kali ini kelompok kami mendapat bantuan pak, dan alhamdulillah hari ini terbukti," tambahnya. 

Sementara itu, H. Rendi Sholihin, Wakil Bupati Kukar, berharap agar bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara ini bisa memberikan manfaat yang nyata bagi para nelayan di wilayah tersebut. 

"Semoga bantuan dari Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara ini bisa terasa manfaatnya untuk masyarakat nelayan KTA dan membawa berkah untuk keluarga nelayan kita yang ada di wilayah Kutai Kartanegara ini," Ungkap Rendi sholihin. 

Bantuan ini tidak hanya memberikan dukungan finansial, tetapi juga menguatkan semangat dan keyakinan para nelayan untuk terus berusaha dan meningkatkan kualitas hidup mereka. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan para nelayan di Anggana dapat terus berkembang dan berkontribusi positif bagi masyarakat dan perekonomian lokal. (Di/Le/Adv).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama