Pasar Ramadan Tahun Ini Dipusatkan di Masjid Agung Tenggarong


Foto : Tenda Pasar Ramadan yang mulai terpasang. (Istimewa)

Tenggarong, Prediksi.co.id- Pemerintah Kecamatan Tenggarong telah mengumumkan rencana penyelenggaraan Pasar Ramadan secara terpusat di sekitar Masjid Agung Sultan Sulaiman Tenggarong. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang tersebar di beberapa lokasi, tahun ini pasar akan digelar di sekitar Jalan KH Dewantara dan Jalan DI Pandjaitan.

Hal ini disampaikan oleh Camat Tenggarong, Sukono, yang menjelaskan bahwa meskipun terpusat, pedagang akan tetap diurus oleh pengurus pasar masing-masing di jalan S Parman, Jalan DI Pandjaitan, dan Masjid Agung Sultan Sulaiman Tenggarong.

Kepengurusan pasar akan melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah kecamatan, dishub, Satpol PP, polsek, danramil, lurah, pengurus masjid, dan pedagang-pedagang. Hingga saat ini, dari 150 tenda yang disiapkan, sudah ada 85 pedagang yang mendaftar, dengan jumlah tersebut diperkirakan akan terus bertambah. 

"Ini diharapkan akan memudahkan pengaturan dan membuat Pasar Ramadan menjadi lebih teratur serta meningkatkan penghasilan UMKM," kata Sukono.

Dengan adanya penataan yang lebih baik dan koordinasi yang lebih efektif antara pihak terkait, Pasar Ramadan di sekitar Masjid Agung Sultan Sulaiman Tenggarong diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pengunjung serta meningkatkan potensi pendapatan bagi pedagang. (Adv Diskominfo Kukar/Ki/Le)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama