MUARA WAHAU, Prediksi.co.id – Di antara puing kayu hangus dan seng yang menggulung, warga Desa Wanasari, Kecamatan Muara Wahau, Kutai Timur (Kutim), kembali merajut harapan. Pemerintah Kabupaten Kutim bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kutim hadir menyalurkan bantuan bagi korban kebakaran yang terjadi beberapa waktu lalu, sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial pemerintah daerah.
Penyaluran bantuan dilakukan secara simbolis oleh Bupati
Kutim Ardiansyah Sulaiman. Ia didampingi Kepala Dinas Sosial Kutim Ernata Hadi
Sujito serta Ketua Baznas Kutim Masnif Safwan. Kehadiran rombongan pemerintah
di lokasi kebakaran menjadi penguat moral bagi warga yang kehilangan hunian.
Dalam sambutannya, Bupati Ardiansyah menyampaikan duka cita
mendalam sekaligus menegaskan komitmen pemerintah untuk tidak lepas tangan
ketika warganya tertimpa musibah. Menurutnya, bantuan yang diberikan diharapkan
mampu meringankan beban lima kepala keluarga dengan total 19 jiwa yang
terdampak.
“Harapannya bantuan ini dapat sedikit meringankan beban para
korban dan membantu mereka segera bangkit dari keterpurukan,” ujar Ardiansyah
yang hari itu mengenakan pakaian dinas harian. Ia juga mengingatkan pentingnya
kewaspadaan terhadap potensi kebakaran, termasuk pengelolaan instalasi listrik
dan penggunaan kompor di pemukiman padat.
Ketua Baznas Kutim Masnif Safwan menjelaskan, bantuan
berasal dari dana zakat para muzakki, khususnya aparatur sipil negara (ASN) di
lingkungan Pemkab Kutim. Untuk pemilik rumah, Baznas memberikan Rp10 juta per
unit, sementara penyewa atau penghuni kontrakan menerima Rp5 juta per kepala
keluarga.
Dinas Sosial Kutim juga menyalurkan 19 paket bantuan
logistik berisi beras, mie instan, minyak goreng, gula pasir, sarung, dan
selimut. Ernata menegaskan, paket tersebut merupakan bentuk respon cepat
pemerintah terhadap bencana sosial.
Sinergi Pemkab, Dinsos, dan Baznas diharapkan mempercepat pemulihan pascabencana. Selain dukungan materi, kehadiran pemerintah menjadi simbol bahwa tidak ada warga Kutim yang dibiarkan menghadapi musibah sendirian. (Adv Prokopim Kutim/Sol/Le).

إرسال تعليق